Pemprov Sulsel Serahkan Jenazah Moch Ainul Takzim ke Keluarga
Selayarnews.com — Masyarakat dan Pemerintah Sulsel turut berduka cita atas meninggal dunia warga Sulsel Moch Ainul Takzim saat melakukan pendakian di Gunung Rinjani, Minggu,29 Juli 2018.
Penjabat Gubernur Sulsel Soni Sumarsono pun kemudian meminta untuk agar jenazah untuk dievakuasi dan secepatnya dibawah ke Sulawesi Selatan untuk selanjutnya diserahkan ke keluarga.
Jenazah Moch Ainul Takzim pun diserahkan ke kekeluarga oleh Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Syamsibar dan Plt Kepala Dinas Kesehatan Bachtiar Baso mewakili Gubernur Sulsel, sekira pukul 02.30 Wita.
Jenazah sudah diautopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Mataram.
“Jenazah langsung kami serahkan ke keluarga diterima langsung oleh saudara Almarhum, berserta penyerahan bantuan duka mewakili Gubernur,” kata Syamsibar, Rabu (1/8).
Jenazah kemudian dibawa menggunakan ambulance bantuan Gubernur kerumah duka di Perumahan Bumi Sudiang Raya Blok J no.14 Jalan Daeng Ramang Kelurahan Laikang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar. Untuk selanjutnya di makamkan.
“Sesuai rencana jenazah sudah dimakamkan pada pukul 09.00 Wita,” sebutnya.
Pemprov Sulsel selalu berupaya memberikan perhatian atas warganya yang tertimpa musibah.
Terlihat sejumlah karangan bunga ucapan turut berbela sungkawa terlihat tersusun rapi di rumah Almarhum.(*)