Selayarnews.com – Polres Kepulauan Selayar kembali menangkap 2 Orang yang tertangkap tangan membawa Narkoba jenis Shabu mereka masing-masing Hasman Alias Asman (25) Warga Biring Balang Desa Tombangangia kec. Bontosikuyu Kab. Kep. Selayar dan Muh. Iksan (43) Warga Jln. KH.Ahmad Dahlan, Benteng Kepulauan Selayar.
Hasman alias Asman ditangkap pada hari Senin 14/12 sekitar pukul 12.00 wita di Pelabuhan Pamatata Desa Pamatata Kec. Bontomatene Kab. Kep. Selayar.
Ia ditangkap setelah Petugas mendapatkan informasi bahwa pemuda yang sehari-hari berprofesi sebagai kuli bangunan ini dalam perjalanan dari Makassar ke Selayar dan membawa Narkoba ke Selayar.
Petugaspun menunggu di Pelabuhan Alhasil saat dilakukan peggeledahan Oleh Personil Ops Bersinar Lipu Polres Kepulauan Selayar 2017 Lk. Asman didapati membawa 2 paket kecil shabu yang diselipkan di dalam pembungkus rokoknya.
Sementara Muh. Iksan ditangkap pada hari Senin 04/12 sekitar pukul 18.00 wita di Jl.KH.Ahmad Dahlan Kec.Benteng Kab. Kep. Selayar. Ia ditangkap dalam Operasi Bersinar Lipu 2017 yang kerjasama Satuan Reserse Narkoba dan Satuan Intelkam Polres Kepulauan Selayar.
Ia ditangkap setelah tertangkap tangan membawa dan mengusai Narkoba dengan barang bukti 2 Paket Shabu.
Kaur Bin Ops Satuan Reserse Narkoba Polres Kepulauan Selayar Aiptu Asnawi yang memimpin Operasi ini mengungkapkan bahwa Penangkapan 2 Orang yang diduga sebagai kurir dan pengedar Narkoba ini adalah pengembangan dari pengungkapan – pengungkapan sebelumnya.
Selama pelaksanaan Operasi Pemberantasan Sindikat Narkoba (Bersinar) tahun 2017. Polres Kepulauan Selayar telah mengamankan sedikitnya 7 Tersangka, 56 Paket Shabu, serta obat-obat daftar G sebanyak 36 Butir.
Kapolres Kepulauan Selayar AKBP. Syamsu Ridwan, S.IK menegaskan bahwa Polres Kepulauan Selayar tetap berkomitmen untuk memberantas Narkoba di Selayar. Beliau berharap agar penangkapan Para Pelaku ini dapat menekan peredaran Narkoba serta memberikan efek jera, sehingga Kabupaten Kepulauan Selayar dapat terbebas dari Barang haram ini.
****
humasPolres Kepulauan Selayar