Ops Ketupat 2018, Polres Selayar Siagakan 200 Personil Gabungan dan 5 Pos Pelayanan
Selayarnews.com – Secara Nasional Polri menggelar Operasi Ketupat 2018 Serentak mulai tanggal 07 – 24 Juni 2018. Operasi ini dilaksanakan terpusat dari Mabes Polri, Polda hingga, jajaran Polres/ta kewilayahan. Operasi ketupat ini dilaksanakan dalam rangka arus mudik, pelayanan dan pengamanan hari raya Idul fitri 1439 serta arus balik.
Untuk wilayah Selayar, Polres Kepulauan Selayar menyiagakan kurang lebih 200 Personil Gabungan yang terdiri dari 100 Personil Polri dan 100 Personil Gabungan Instansi terkait dari TNI, Pemkab, SAR dan Petugas Jasa Pelayanan Angkutan. Selain itu Polres Kepulauan Selayar juga menyiapkan 5 Pos Pelayanan dan keamanan dalam pelaksanaannya. Hal tersebut diungkapkan oleh Kabag Ops Kompol Dg. Singai, SH pada pertemuan Anev Operasi Polres yang dilaksanakan hari ini Rabu 06/6 di ruang data Bag Ops Polres Kepulauan Selayar.
Sementara itu Kapolres Kepulauan Selayar AKBP. Syamsu Ridwan S.IK saat memimpin rapat Anev Opsnal Polres tersebut menghimbau kepada jajarannya untuk bekerja ekstra mengingat beberapa momentum operasi yang dilaksanakan bersamaan.
” Dalam Pelaksanaan Operasi Ketupat ini, kita tetap harus waspada dan memberikan pelayanan kepada masyarakat. Meskipun dalam waktu bersamaan kita juga menjalankan ops mantap praja dimana setelah lebaran kita sudah harus siap untuk pelaksanaan pergeseran pasukan pengamanan Distribusi logistik Pilkada dan pengamanan TPS untuk pelaksanaan pemungutan suara Pilgub Sulsel tanggal 27 Juni 2018, tetap semangat dan semoga segala kegiatan kita dirahmati dan dilindungi oleh Allah SWT dan bernilai ibadah”, Jelas Syamsu Ridwan.
Kegiatan Anev Opsnal ini diikuti oleh Wakapolres Kompol Syamsuddin P, SH, Para Kabag, Kasat, Kapolres, Perwira dan beberapa Anggota Polres Kepulauan Selayar.
***
As