Selayarnews- Sapi bantuan kemasyarakatan milik Presiden Joko Widodo telah tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar. Sapi jenis limosin berbobot 1.006 kg diterima secara langsung oleh Pemkab Selayar di Masjid Agung Al Umairani Benteng.
Asisten Pemerintahan Pemkab Selayar, M Yunan Krg Tompobulu mengatakan sapi limosin milik Presiden Jokowi diangkut dari Kabupaten Bone menuju Selayar menggunakan truk muatan sapi dan pakannya.
“Terima kasih kepada bapak Presiden Jokowi atas bantuan sapi kurban kepada masyarakat Kabupaten Kepulauan Selayar, pemotongannya akan kita lakukan pada hari Minggu, ba’da Zuhur, setelah itu kita bagikan kepada masyarakat,” tuturnya, Jumat (8/7/2022).
Lanjut Yunan, berdasarkan informasi dari Kadis Peternakan Pemprov Sulsel, Nurlina Saking menyampaikan sapi limosin ini setelah dipotong tidak bisa lebih dari 8 jam, jadi setelah kita lakukan pemotongan bisa langsung dibagikan kepada masyarakat.
“Jadi ini bukan hewan kurban, tetapi bantuan kemasyarakatan, hanya saja pemotongannya bersamaan dengan pelaksanaan hari raya Idul Adha,” jelasnya.
Terpantau di lokasi, antusiasme masyarakat Selayar terlihat saat sapi bantuan milik Presiden Jokowi tiba di Masjid Agung Al Umairani Benteng. Kerumunan warga nampak memadati lokasi penerimaan sapi tersebut. (AJ)