Selayarnews.com – Kabupaten Kepulauan Selayar segera diversifikasi oleh tim verifikasi Kabupaten Sehat tingkat nasional. Tim verifikasi dijadwalkan tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar 11 September 2017.
Menyikapi hal tersebut Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H., melakukan rapat koordinasi persiapan menyambut kedatangan tim verifikasi nasional, yang bertempat di baruga rumah jabatan Bupati, Jum’at (8/9/2017).
Hadir para Asisten Setda Kepulauan Selayar, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat, Ketua Forum Kabupaten Sehat, serta Koordinator Wilayah Kecamatan Kabupaten Sehat Kabupaten Kepulauan Selayar.
Sejauh ini persiapan sudah dalam tahap proses. Sebelumnya, Tahun 2013, Kabupaten Kepulauan Selayar meraih terbaik nasional kategori Wiwerda dan Tahun 2015 menyabet penghargaan tertinggi yaitu kategori Wistara.
“Kita ini untuk mempertahankan juara dan itu memang punya beban psikologis. Langkah paling mudah untuk mempertahankan adalah peka dengan kebersihan sekitar lebih dahulu,” tegas Wakil Bupati Kepulauan Selayar dalam sambutannya.
Sekretaris Forum Kabupaten Sehat Kabupaten Kepulauan Selayar, Muh. Arsyad, S.Km., M.Kes., juga menyampaikan bahwa kebersihan kota, tata pegangan pasar, persiapan kedatangan, hingga kuliner harus sudah dipersiapkan dengan matang.
Reporter : Dianika Ariatami
Kamerawan : Andi Rusdi
Editor : Firman