Selayarnews-Puncak Peringatan Anniversary Selayar Max Community (Semco) ke-5 yang dipusatkan di Taman Pusaka Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar, hari ini Sabtu (16/09) berlangsung semarak.
Kegiatan yang masuk dalam kalender event Pariwisata 2023 Kabupaten Kepulauan Selayar ini, dihadiri oleh Wakil Bupati H. Saiful Arif, Perwakilan Forkopimda, Perwakilan Lintas Komunitas, para Raiders dan ribuan Warga.
Menurut Laporan Ketua Panitia, sedikitnya 368 Riders dari berbagai Komunitas Bikers di Indonesia, bukan hanya di Wilayah regional Sulawesi Selatan, tetapi juga dari Jawa, Tangerang, Garut, Palu, Belopa dan Mamuju, menjadi peserta dalam kegiatan ini.
” Ada 368 Riders yang hadir, masih ada yang dalam perjalanan menyusul, karena perlu kami sampaikan ada 3 kegiatan Anniversary bersamaan sehingga peserta banyak yang menyampaikan permohonan maaf karena harus membagi diri.” Kata Ketua Panitia Erick Gunawan.
Erick juga menyampaikan, sebelum malam Puncak yang menyuguhkan berbagai kegiatan hiburan, Semco telah menggelar beberapa kegiatan antara lain, Pasar UMKM sejak tanggal 13 September, Bakti Sosial pada tanggal 15 September dengan membagikan bantuan ke Pondok pesantren dan masjid, Rolling City dengan berkunjung ke beberapa Destinasi Wisata di Selayar.
Puncak peringatan Anniversary Semco ke V sendiri ditandai dengan pemotongan Nasi tumpeng dan Penyerahan rompi kepada Calon member baru Semco oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar.
” Kepada seluruh bikers, saya mengucapakan selamat datang dan penghargaan yang setinggi-tingginya. Karena sudah meluangkan waktu untuk Tarik gas dan berjuang mengarungi lautan, demi berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Selayar menghadiri ulang tahun yang ke-5 “Selayar Max Community”. Kata Wabup H. Saiful Arif.
Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan bahwa Bikers bukan tentang seberapa jauh jarak yang sudah kita ditaklukkan, seberapa banyak tempat yang sudah ditaklukan, tapi diri kitalah yang mesti kita taklukkan. Sebab, touring mengajarkan banyak hal tentang sikap, ego, kebersamaan, kekompakan, kelemahan kita, semangat, keyakinan dan banyak hal lainnya.
” Apa yang kita laksanakan malam ini, adalah, mengikuti sunnah Rasul, yaitu, untuk selalu menjalin silaturrahim. Semoga dengan silaturrahim ini, akan mendatangkan rejeki yang tidak terduga, selamat dalam perjalanan, selalu dimudahkan urusan bahkan dipanjangkan umur kita, amiin”. tambahnya.
Wabup berharap agar silaturahim dan kebersamaan yang terjalin antar komunitas ini bisa terus terjaga. Terutama bersinergi menggelar berbagai kegiatan yang berbau positif, dan manfaatnya dirasakan masyarakat. Termasuk bahu-membahu membangun daerah, dan Komunitas Selayar Max Community (SEMCO) bisa menjadi bagian yang terus berkontribusi untuk merajut kebhinnekaan, kebangsaan dan kemajemukan.
Wabul menjelaskan bahwa kegiatan seperti ini akan menggerakkan perekonomian di Selayar dengan mengunjungi tempat-tempat wisata yang cukup eksotis, menginap di hotel dan wisma. Berburu kuliner, bahkan sebagian tamu akan membeli oleh-oleh khas Selayar untuk di bawa pulang dan di nikmati bersama keluarga.
” pada kesempatan ini Saya mengucapkan selamat atas Ulang tahun ke-5 “SELAYAR MAX COMMUNITY”. Insya Allah, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar akan senantiasa membuka diri untuk kolaborasi pengembangan daerah kita.” tutup Saiful Arif.
Untuk diketahui, Selain acara seremoni Anniversary, kegiatan ini juga ditandai dengan kegiatan bagi-bagi hadiah dari beberapa sponsor kegiatan, serta panggung hiburan berupa penampilan Musik DJ Katty yang membuat ratusan pengunjung ikut berjoget di Pelataran Taman Pusaka Benteng tersebut. (Red)