Selayarnews-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kepulauan Selayar menargetkan pengumpulan Zakat Infak Sedekah (ZIS) dan Dana sosial keagamaan lain (DSKL) sebesar Rp 2,8 Miliar pada 2023. Meskipun demikian hingga hari ini (18/04) perolehan pengumpulan ZIS DSKL baru mencapai Rp 550 juta.
Hal tersebut diungkapkan Leonardo Siregar, sebagai Pimpinan Pengumpulan Zakat BAZNAS Selayar. Meskipun demikian ia meyakini data perolehan zakat dari BAZNAS tingkat Kabupaten/Kota akan bertambah menjelang dua hari lebaran.
“Target pengumpulan zakat harta Rp 2.8M dan masih sedikit yang berzakat, biasanya sehari atau dua hari menjelang lebaran banyak berzakat Harta di BAZNAS, semoga besok dan Lusa sudah banyak yang berzakat.” kata Leonardo, Selasa (18/04/2023).
Menurut Leonardo, Hingga saat ini sudah ada beberapa pihak yang berzakat namun masih belum cukup antusias. sebesar Rp 300 juta Zakat yang telah tersalurkan, dengan menargetkan Fakir Miskin, anak yatim piatu, Biaya pengobatan, Pesantren di Kabupaten Kepulauan Selayar dan Kampung Muallaf.
“Alhamdulillah, Pak Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Berkunjung ke BAZNAS dan menunaikan zakat Hartanya di BAZNAS, Semoga Allah SWT memberikan pahala Kepada Beliau atas harta yang telah dikeluarkan dan menjadi berkah dan suci atas harta yang lainnya, Aamiin YRA.” kata Leo saat dikonfirmasi Selayarnews pada Selasa(18/4).
Ia menambahkan, Pihak BAZNAS Selayar terus berupaya agar target pengumpulan bisa terpenuhi, ia berharap perlu ada himbauan Dari Pemda agar masyarakat menyerahkan Zakat Hartanya ke Lembaga Resmi Pemerintah (BAZNAS KEP SELAYAR).
Selain itu menurutnya, perlu banyak sosialisasi kepada Masyarakat akan pentingnya mengeluarkan Zakat Maalnya, karena suatu kewajiban bagi setiap muslim yang sudah cukup Takaran (Nilai Hartanya).
“iya, Sudah ditetapkan di Rencana Kerja Anggaran Tahun 2023 pimpinan Lama, target sekian dan Harus bisa direalisasikan pimpinan Baru.” tambahnya.
Ditanya tentang Zakat Fitrah, yang sebagian besar umat muslim membayarnya pada Bulan Suci Ramadhan, Leonardo mengatakan bahwa untuk Tahun ini Bazanas Selayar belum melayani pembayaran Zakat Fitrah.
” Untuk Tahun ini BAZNAS Selayar Belum menerima Zakat Fitrah, mungkin tahun depan” jawabnya singkat. (Rr).