Selayarnews.com,- Guna menjamin pelaksanaan Sholat Tarwih sebagai salah satu Ibadah Umat Muslim selama Bulan ramadhan, Polres Kepulauan Selayar mengerahkan Personil dan disebar di tiap-tiap Masjid.
Kabag Ops Polres Kepulauan Selayar Kompol Drs. Dg. Singai mengungkapkan bahwa ploting Personil Polres Kepulauan Selayar di Masjid-masjid selama pelaksanaan Sholat Tarwih dan rangkaian kegiatannya, adalah operasi Cipta Kondisi (Cipkon), yang dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan Ibadah.
” Kita tempatkan Personil di setiap Masjid yang melaksanakan Sholat Tarwih, mereka bertugas menjaga situasi aman dan nyaman selama pelaksanaan Ibadah Sholat. Diantaranya mengatur parkiran dan lalulintas di sekitar masjid”, Kata Kompol Dg. Singai.
Lebih lanjut beliau mengungkapkan bahwa kegiatan ini bukan hanya dilakukan di wilayah Kota Benteng. Untuk tingkat Kecamatan dan Desa operasi Cipta Kondisi ini dilaksanakan oleh Polsek dan Bhabinkamtibmas masing-masing Desa.
Kapolres Kepulauan Selayar AKBP. Syamsu Ridwan S.IK mengungkapkan bahwa Pasca kejadian aksi Teror di beberapa Daerah di Indonesia, Polri melakukan langkah-langkah strategis, tidak hanya dalam bentuk pengungkapan, kegiatan dimulai dari langkah-langkah preventif dengan kehadiran Polri yang memberikan rasa aman dalam setiap kegiatan masyarakat.
” Polri melakukan segala upaya untuk memberikan rasa aman bagi Masyarakat, dalam kegiatan ibadah maupun dalam aktifitas keseharian. Meski demikian dukungan dari masyarakat sendiri untuk bersama menjaga situasi Kamtibmas adalah hal yang paling penting dalam menciptakan kamtibmas “, Harap Kapolres.
*****
As