Selayarnews.com – Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali bersilaturrahim dengan sejumlah Kepala Lingkungan pada wilayah Kecamatan Benteng, Senin (20/2/2017). Berbeda pada ajang-ajang silaturrahim yang dilakukan sebelumnya, pasalnya kali ini Bupati sendiri yang menyambangi kediaman para Kepala Lingkungan pada Senin malam.
Terpantau Bupati didampingi oleh Camat Benteng Andi Irsan, S. STP bersama tokoh masyarakat Selayar H. Ince Langke, IA. Bupati mendatangi rumah Kepala Lingkungan Pasenggrahan Timur H. Abd. Aziz Solleng, Kepala Lingkungan Tanadoang Andi Taniatta, dan Kepala Lingkungan Lango-Lango Barat Abdul Fattah.
Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Kepulauan Selayar ini, spontanitas menjadikan Kepala Lingkungan menjadi tersanjung. Pasalnya tidak biasanya seorang Bupati mendatangi jajaran pemerintahannya yang berada di level paling bawah.
Seperti diungkapkan Kepala Lingkungan Lango-Lango Barat Abdul Fattah, bahwa sudah puluhan tahun menjadi Kepala Lingkungan, baru kali ini ia didatangi oleh seorang Bupati. Disela-sela perbincangannya, Bupati ingin melihat kondisi masyarakatnya dari dekat melalui Kepala Lingkungan atau Kadus.
Bupati meminta agar segala permasalahan menyangkut pelayanan Pemerintah, dapat disampaikan langsung ke Bupati melalui ajang silaturrahim tersebut, sebagai bahan evaluasi dalam menjalankan roda pemerintahan ke depan. Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali berharap, program prioritas dan unggulan Pemkab Kepulauan Selayar pemanfaatannya dapat tepat sasaran.
“kita senantiasa ingin mendengar masukan dan saran dari masyarakat terkait penyelenggaraan pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Selayar,” kata Basli Ali. (FIRMAN)
Sumber : http://kepulauanselayarkab.go.id/berita-bersilaturrahim-bupati-kunjungi-kediaman-para-kepala-lingkungan.html