Selayarnews.com – Timnas Indonesia U-22 akan melawan Vietnam dalam pertandingan sepak bola Grup B SEA Games 2017 di Stadion Selayang, Selangor, Malaysia, Selasa, 22 Agustus 2017. Indonesia, yang tak akan diperkuat Evan Dimas karena akumulasi kartu, harus bisa menang agar bisa lolos ke semifinal.
Nantinya, hanya dua tim teratas dari grup ini yang lolos ke semifinal. Saat ini Indonesia berada di peringkat dua klasemen dengan nilai 7, di bawah Vietnam yang terus menang besar dari 3 pertandingan.
Thailand di urutan ketiga dengan nilai dan selisih gol sama dengan Indonesia. Pada laga keempat besok, Thailand akan melawan Filipina.
Berikut jadwal lengkap timnas, hasil yang sudah diraih, dan posisi salam klasemen.
Jadwal sisa Tim Indonesia U-22 di SEA Games 2017:
Selasa, 22 Agustus 2017
Indonesia Vs Vietnam
(Stadion Majlis Perbandaraan MP Selayang, pukul 19.45 WIB, live SCTV/Indosiar/TVRI)
Kamis, 24 Agustus 2017
Indonesia Vs Kamboja
(Stadion Shah Alam, pukul 15.00 WIB, live SCTV/Indosiar/TVRI)
Hasil selengkapnya di Grup B:
Hasil Kamis, 17 Agustus 2017:
Indonesia 3-0 Filipina
Vietnam 4-1 Kamboja
Thailand 1-0 Timor Leste.
Hasil Selasa, 15 Agustus 2017:
Indonesia 1-1 Thailand
Vietnam 4-0 Timor Leste
Kamboka 0-2 Filipina.
Hasil Ahad, 20 Agustus 2017:
Indonesia 1-0 Timor Leste
Thailand 3-0 Kamboja
Filipina 0-4 Vietnam
Klasemen Grup B
1. Vietnam 3 kali main, 9 poin
2. Indonesia 3 kali main, 7 poin
3. Thailand 3 kali main, 7 poin
4. Filipina 3 kali main, 3 poin
5. Kamboja 3 kali main, 0 poin
6. Timor Leste 3 kali main, 0 poin.
Indonesia hanya mungkin lolos ke semifinal bila mampu mengatasi Vietnam dalam laga Selasa malam. Hasil seri hanya akan membantu Indonesia bila pada laga lainnya Thailand dikalahkan Filipina.
Bila Timnas Indonesia U-22 dan Thailand sama-sama seri di laga nanti, maka siapa yang lolos akan ditentukan dalam laga terakhir. Indonesia akan melawan Kamboja, sedangkan Thailand melawan Vietnam. Bila sama-sama menang hingga laga pamungkas, maka selisih gol akan diperhitungkan. Saat ini, Timnas dan Thailand sama-sama punya selisih gol 5-1.
****
Redaksi