Selayarnews.com – Kabupaten Kepulauan Selayar termasuk dalam 50 kabupaten di Indonesia yang menerapkan Sistem Layanan Rujukan Terpadu dari Kementerian Sosial (SLRT) RI.
Saat ini sedang berlangsung pelaksanaan kegiatan bimbingan teknis (bimtek) terhadap 50 fasilitator di tingkat desa dan 4 Orang Supervisor se Kabupaten Kepulauan Selayar.
Bimtek terkait program besutan Kemensos RI itu digelar selama dua hari Kamis-Jumat 22- 23 September 2016 di Aula Gedung PKK Kab.Kep.Selayar. Pemateri BIMTEK berasal dari Kementrian Sosial Republik Indonesia.
Dikutip dari tribunnews.com, Mensos RI Khofifah Indar Parawangsa mengatakan, SLRT yang mengandalkan teknologi informasi berguna untuk menginfomasikan data terbaru terkait tingkat kesejahteraan masyarakat secara berkala.
SLTR memberikan data masyarakat yang masuk program Keluarga Harapan, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, tempat yang belum dialiri listrik hingga data akses jalan rusak serta menjadi data dasar penyaluran Program Gratis Pemerintah Kab.Keep.Selayar, sebagaimana menjadi kontrak politik BAZ pada saat kampanye.
Bupati Selayar Muh.Basli Ali Dalam sambutannya pada saat membuka kegiatan Bimbimgan Teknis Sistem Layanan Dan Rujukan Terpadu, mengatakan bahwa data dari fasilitator SLRT ini bisa menjadi rujukan penyaluran Bantuan Gratis Pemerintah Kabupaten Kep. Selayar, sehingga tidak ada lagi bantuan bantuan yang salah sasaran. (RL)