Selayarnews.com – Angin kencang dan Cuaca buruk yang melanda perairan kepulauan Selayar beberapa Hari terakhir ini menyebabkan Kepala Syahbandar Kepulauan Selayar menutup akses pelayaran tujuan Pelabuhan Benteng maupun dari Pelabuhan Benteng ke Tempat lain ditutup sampai batas waktu yang tidak ditentukan.
“Ketinggian ombak untuk saat ini di perairan selayar mencapai 3-4 Meter dan dinyatakan tidak aman untuk pelayaran. Jadi saat ini akses Pelabuhan Benteng ditutup sementara sampai batas waktu yang tidak ditentukan” Ujar Kepala Syahbandar Kepulauan Selayar Hasfar, SE.
“Pelarangan pelayaran ini bergantung kondisi Cuaca dan ketinggian ombak” Ujarnya.
Pemilik kapal dan Nakhoda diminta untuk berhati hati dan mempetimbangkan kondisi Cuaca sebelum melakukan pelayaran, guna mencegah kecelakaan laut yang menimbulkan korban jiwa.
“Pemilik kapal juga dihimbau melengkapi kapalnya dengan standard keselamatan penumpang serta berkoordinasi dengan instansi terkait sebelum melakukan pelayaran” tutup kepala syahbandar.
Akibat Cuaca buruk yang melanda perairan selayar menyebabkan kapal penumpang KM.Adi Nusantara berlabuh paksa dipelabuhan Benteng sambil menunggu cuaca membaik.(DA)