Selayarnews– Setelah kurang lebih dua tahun Covid-19 melanda, tentunya kegiatan berbuka puasa bersama adalah hal yang sangat dirindukan. Memasuki bulan puasa Tahun ini, sejumlah Pengelola Wisata, Restoran dan Penyedia kuliner di Kep.Selayar sudah mulai menawarkan paket-paket kuliner menarik untuk berbuka puasa.
Salah satu destinasi wisata di Kepulauan Selayar dengan Nuansa alam berupa Pegunungan hijau, Resort yang unik dan hamparan Pantai yang bersih yakni Sunari Beach Resort Selayar yang berada di Desa Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu, juga menawarkan paket untuk berbuka puasa.
Owner Sunari Beach Resort Selayar, Gede Eka Putra mengatakan untuk pilihan buka puasa di bulan puasa ini pihaknya menyediakan dua pilihan kuliner Spesial.
” Kami menawarkan Pemandangan alam berupa Sunset sambil menanti Buka Puasa dengan Menu bukber Spesial Ikan bakar dan Spesial Ayam. Untuk spesial ikan, terdiri dari ikan bakar parape dan cah kangkung dengan harga 352.000,- untuk lima orang sudah termasuk Nasi putih, Air mineral dan tiket masuk” ungkap Bli Eka.
Lebih lanjut ia menyebutkan, paket yang tidak kalah menarik berupa menu Spesial Ayam dihargai 55.000,-/orang sudah termasuk tiket masuk, Air mineral dan Nasi putih. Paket Spesial ayam terdiri dari Ayam Bakar/Goreng, Soup, dan Es kelapa Muda.
Bli Eka menyebutkan, menu ini dihidangkan langsung untuk porsi mengenyangkan.Selain hidangan makanan, sebagai pilihan berbuka puasa, Sunari beach Resort juga menyuguhkan Es kelapa Asli 100% dengan daging yang tebal serta Syrup.
Bagi yang berminat untuk menikmati ini bisa reservasi dari sekarang melalui DM Instagram @sunarybeachresortselayar ataupun dari kontak WA 081341594973/082189033044. (Rr)