Selayarnews.com – Tindak lanjut dari Sidak Bupati Kep. Selayar di Pelabuhan Pamatata beberapa hari lalu tepatnya sabtu 23/7, sejumlah perbaikan pelayanan kepada pengguna Jasa penyeberangan di pelabuhan Pamatata mulai nampak. Â Dari pantauan Selayarnews, 1 unit mobil tangki air dan 1 unit mobil toilet sudah mulai di operasikan di Area Pelabuhan Pamatata. Parkiran Mobil di area dermaga juga sudah mulai tampak lengang kecuali kendaraan yang akan diberangkatkan. Begitu juga di depan portal Loket pemeriksaan, sejumlah pegawai pelabuhan sibuk memeriksa jumlah penumpang setiap kendaraan yang akan diberangkatkan. Untuk mobil travel terpantau diberi kelonggaran melakukan bongkar muatan di area dermaga kemudian kembali ke area parkiran pelabuhan.
Ippang yang juga pengguna jasa penyeberangan ini mengapresiasi langkah perbaikan yang ada di pelabuhan Pamatata. “Syukurlah kalo sudah ada perbaikan, semoga ini terus berlanjut jangan karena ada sidak na diperbaiki, ungkapnya”.
Perbaikan juga mulai nampak di pelabuhan bira. Kendaraan selain yang akan naik ke feri sudah tidak dibenarkan terparkir di badan jalan area dermaga, tak terkecuali mobil travel yang sering kali banyak memadati area tersebut.
Salah satu sopir Travel yang enggan disebutkan namanya mengeluhkan hal ini. “jauhta itu mau angkut barang kasian, dari dermaga ke loket, uangkapnya”.
info tambahan KM sangke Pallangga sementara standby di pamatata dan KM. Balibo standby di bira. masing masing feri akan crossing start pukul 6.00 wita dan untuk trip kedua pukul 09.30 wita. ini berlaku sampai hari selasa besok krn KM. Sangke Pallangga hari rabu kembali akan dioperasikan untuk rute pattumbukang-jampea-labuang bajo.(Rs)