Selayarnews.com – Safari Ramadhan 1437 H sekaligus kunjungan kerja Wakil Bupati Kepulauan Selayar dalam rangka peningkatan keagamaan yang sebelumnya berlangsung di Kecamatan Pasimasunggu berlanjut di Kecamatan Kecamatan Pasimasunggu Timur tepatnya di Mesjid Raya Nurul Yaqin Ujung Jampea, Selasa (28/06).
Kegiatan keagamaan disetiap kecamatan ini menjadi kegiatan wajib di Bulan Ramadhan utamanya bersilaturrahim dengan masyarakat secara langsung. Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. Zainuddin, S.H.,M.H mengatakan, oleh karena itu akan terus di laksanakan sehingga dapat terjalin keharmonisan antara pemerintah dan masyarakat yang tentunya saling membutuhkan apa lagi dalam momentum Safari Ramadhan yang sangat berarti dalam membangun kebersamaan, pungkasnya.
Tak lupa juga menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar – besarnya atas kehadiran seluruh masyarakat Kecamatan Pasimasunggu Timur untuk bersilaturrahim.
Selepas buka puasa bersama di Mesjid Nurul Yaqin, dilanjutkan Shalat Tarawih Bersama, safari Ramadhan ini di hadiri Plt. Camat Pasimasunggu Timur Syamsul Bahri, Kepala Desa Se Kecamatan, Kepala Sekolah, Tokoh agama, dan masyarakat Kecamatan Pasimasunggu Timur dan para SKPD yang ikut dalam rombongan. sesuai jadwal Wakil Bupati kep selayar akan bertolak ke benteng selayar esok pagi tgl 29/6 bersama rombongan(Iam)