Selayarnews– Setelah lebaran hari pertama diisi dengan bersilaturahmi bersama keluarga, pada hari kedua Idul Fitri 1443 H biasanya menjadi momen warga untuk mengunjungi tempat wisata.
Tak terkecuali di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Berbagai lokasi wisata menjadi pilihan bagi warga untuk mengisi liburan di hari raya.
Salah satu lokasi wisata yang ramai dikunjungi ialah Pantai Punagaan yang terletak di Desa Patilereng Kecamatan Bontosikuyu.
Pantai Punagaan sebagai spot wisata berbentuk teluk, yang sebagian areal pantainya berpasir warna kelabu ditambah kerjernihan air laut menjadi daya tarik tersendiri bagi warga untuk menghabiskan waktu liburan di Kepulauan Selayar.
Salah seorang warga bernama Ardi mengaku takjub melihat hamparan dan kejernihan air laut di Pantai Punagaan. Ia bersama keluarga tak lupa berswafoto dan berenang untuk menikmati nuansa alam di pantai ini.
“Saya kesini bersama keluarga, keindahan alam dan jernihnya air laut di pantai ini menjadi daya tarik tersendiri bagi saya, cocok bagi para wisatawan. Ayo ke Selayar,” ucap Ardi, Selasa (3/5).
Untuk diketahui, beberapa fasilitas telah tersedia di lokasi ini seperti gazebo, fasilitas bilas dan ruang ganti, air bersih dan bangunan induk yang memiliki space untuk kegiatan rapat dan pertemuan.
Sementara akses menuju Pantai Punagaan dari Kota Benteng, pengunjung dapat melakukan perjalanan menggunakan roda dua atau roda empat, dengan waktu tempuh sekitar 20 hingga 30 menit. (AJ)