Selayarnews.com – Ketua Gabungan Kelompok Tani (GAPOKTAN) “BANGGA SUKA” Desa Bontona Saluk, Daeng Masuang menyalurkan dana PUAP kepada beberapa Kelompok Tani, bertempat di Baruga Sayang Desa Bontona Saluk, Kecamatan Bontomatene, Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (6/2/2018).
Penyaluran dana PUAP ini disaksikan oleh Fungsional Kabupaten Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kepulauan Selayar, Andi Maulana, SP.,MP., Camat Bontomatene, Kepala BP Kecamatan Bontomatene, Kepala Desa Bontona Saluk dan Penyuluh Pendamping Lapangan Desa Bontona Saluk.
Program Usaha Agribisnis Perdesaan atau yang kita kenal nama “PUAP” merupakan Program Kementerian Pertanian dalam rangka meningkatkan kualitas hidup, kemandirian dan kesejahteraan dengan memberikan fasilitas bantuan modal usaha untuk petani. Khusus di Desa Bontona Saluk dana PUAP ini di mulai dari tahun 2011 dengan dana awal Rp. 100 juta. Hingga tahun 2018 dana PUAP yang di gulirkan berjumlah Rp. 156 juta.
Dalam sambutannya, Andi Maulana, SP.MP., mengatakan bahwa Pihak Dinas Pertanian dan Ketahan Pangan Kabupaten Kepulauan Selayar sangat mengapresiasi komitmen anggota Gapoktan Bangga Suka yang senantiasa menjaga keberadaan dana PUAP ini.
“Saya mewakili Pak Kadis, sangat mengapresiasi komitmen anggota Gapoktan kita ini dalam menjaga keberadaan dana PUAP yang di berikan oleh Pemerintah Pusat, ini terbukti dengan disiplinnya para anggota mengembalikan dana ini di setiap akhir tahun, untuk di gulirkan kembali di tahun berikutnya” jelas Andi Maulana.
Sekalipun perkembangan dana PUAP ini tidak terlalu signifikan, pihak Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kepulauan Selayar, bangga dengan pengurus Gapoktan.
“Tidak apa-apa Pak Ketua, kita pelan-pelan saja, karena memang rata-rata masyarakat disini, usahanya itu tanaman perkebunan seperti jambu mente dan jeruk manis yang panennya hanya satu kali dalam setahun. Bahkan tidak menutup kemungkinan Gapoktan Bangga Suka bisa menjadi percontohan dalam hal pengelolaan dana PUAP ini, karena di beberapa Gapoktan yang ada di Kepulauan Selayar yang telah menerima dana PUAP itu sudah banyak yang mandet”, tambahnya.
Sementara itu, Camat Bontomatene, Andi Massaile berharap agar para anggota Gapoktan Bangga Suka memanfaatkan dengan baik dana yang telah diterima.
“Saya harap dana PUAP ini di manfaatkan baik, misalkan belikan pupuk untuk tanaman jambu mente dan jeruk yg kita miliki, sehingga ada peningkatan produksi dari tahun ke tahun”, harap Andi Massaile.
****
Da