Selayarnews.com – Puluhan penyelam dari Alumni SMA SMK Tahun 2010 (ALIANSI) Kabupaten Kepulauan Selayar, memperingati HUT ke-72 RI dengan menggelar upacara pengibaran bendera merah putih di bawah air laut, sedalam 20 meter.
Koordinator penyelamdari Badan SAR Nasional (BASARNAS) Kepulauan Selayar Ronaldi Ganda Kusuma mengatakan, lokasi yang dipilih adalah perairan sekitar Pulau Pasi GUsung Kecamatan Bontoharu.
Pulau Gusung merupakan salah satu destinasi wisata Kepulauan Selayar yang memiliki keindahan terumbu karang dan tetap terjaga sampai sekarang.
Meski harus melawan arus bawah air, upacara bendera di dalam air tetap berjalan lancar. Para peserta tetap memberikan hormat bendera meski dengan tetap berupaya menjaga keseimbangan.
Arsal yang merupakan Alumni SMK Negeri 1 Benteng menjelaskan, upacara di bawah air ini merupakan bentuk kampanye untuk tetap menjaga ekosistem bawah laut.
“Di laut kita, banyak illegal fishing terus banyaknya pengeboman, potasium, yang dilakukan oknum tak bertanggung jawab. Kami mengajak masyarakat berpartisipasi dalam penyelamatan laut Indonesia. Jangan lagi rusak terumbu karang dengan aktivitas pengeboman laut atau potas,” katanya.
“Selain kami Kampanye Lingkungan Kegiatan Upacara Bendera dibawah laut juga merupakan salah satu bentuk kampanye pengenalan keindahan Spot Bawah laut yang dimiliki Kabupaten Kepulauan Selayar. Melaui moment HUT RI ke 72 ini kami juga mau mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keindahan bawah laut yang kita miliki” Tutup Arsal.
Sekedar informasi saja, SPOT Dive Pasi Gusung merupakan salah satu Spot Selam yang dilindung Oleh Polres Kepulauan Selayar bersama Kodim 1415 dan Pemerintah Daerah Kepulauan Selayar serta keindahannya masih tetap terjaga sampai sekarang.
*****
DA