Selayarnews.com – Bontomatene adalah salah satu Kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar dengan dua Kelurahan yaitu Kelurahan Batangmata dengan Kelurahan Batangmatasapo dan yang jadi Ibu Kota Kecamatan adalah Kelurahan Batangmata jadi Pemerintah Kelurahan Batangmata harus melakukan beberapa program untuk kemajuan wilayahnya.
Kepada Selayarnews saat ditemui di Kota Benteng, Sekretaris Kelurahan Batangmata Said Arfandi menjelaskan bahwa sudah ada beberapa program di tahun 2020 yang nantinya akan direalisasikan di Kelurahan Batangmata Kecataman Bontomatene.
“Pertama itu adalah rehabilitasi Lapangan Gelora Batangmata ini salah satu aktivitas pemuda makanya kita konsentrasi disitu seperti rehab pagar depan terus lampu penerangan untuk lapangan karena kendalanya dipenerangan. Itu adalah hal yang pertama disepakati antara tokoh masyarakat, perangkat Kelurahan dan LPM pada musyawarah diakhir 2019 kemarin,” ungkap Said Arfandi, Selasa (18/2).
Arfandi sapaan akrabnya juga menambahkan bahwa aturannya semua program-program yang akan dilaksanakan tahun kedepan dimusyawarahkan diakhir tahun.
Sebagai kejelian Pemerintah Kelurahan dalam melihat kebutuhan-kebutuhan masyarakatnya, Pemerintah Kelurahan Batangmata menemukan bahwa ada perilaku masyarakat yang masih menjadikan laut sebagai tempat untuk Buang Air Besar (BAB). Maka dari itu, Arfandi menjelaskan bahwa program selanjutnya adalah pemambahan 20 unit Kamar mandi (Wc) di 3 Lingkungan untuk tahun 2020 ini yang dimana sebelumnya di tahun 2019 sudah terbangun 20 unit.
“Tiga Lingkungan yaitu Bontosinde, Bontotangnga dan Bontobonto. Data keseluruhan yang tidak mempunyai Wc itu ada sekitar 50 KK yang ada di 3 Lingkungan itu tapi kita sudah bangun 20 unit di tahun 2019 dan akan kita tambah 20 unit lagi di tahun 2020 berarti semakin kesini maka semakin sedikit masyarakat yang tidak mempunyai Wc dan kita targetkan 3 tahun anggaran sudah tidak ada lagi masyarakat yang buang air besar dilaut,” jelasnya.
Tetap melirik pada isu lingkungan, Sekretaris Kelurahan Batangmata ini juga menjelaskan tentang pentingnya menjaga kebersihan di lingkungan tempat tinggal masyarakat.
“Lalu program kami selanjutnya itu adalah pengadaan Bank Sampah. Jadi kami juga sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup di Bulan Januari yang lalu untuk membangun Bank Sampah dan menjadi tanggung jawab Pemerintah Kelurahan untuk menyediakan lahan,” imbuhnya
Tidak sampai disitu, Pemerintah Kelurahan Batangmata juga menjelaskan bahwa tahun 2021 ditargetkan untuk adanya armada motor sampah sebanyak 3 unit di masing-masing lingkungan.
“Di Kelurahan Batangmata sendiri ada 3 lingkungan yaitu Bontosinde, Bontotangnga dan Bontobonto dan masing-masing 1 unit yang standby lengkap dengan petugasnya. Nah itu adalah program-program yang mendasar.
Lebih jauh, keluhan-keluhan masyarakat sejak 3 tahun lalu tentang air bersih juga sudah tidak menjadi masalah di Kelurahan Batangmata.
“Air bersih juga sudah jalan di Kelurahan Batangmata jadi keluhan masyarakat 3 tahun yang lalu itu sudah terjawab di tahun 2019 tentang persoalan air bersih,” tutupnya.
MUH.HATIM AL ASSHAMM